Selasa, 22 Juli 2014

Komposisi yang baik Untuk Fashion Wanita



Lakukan dan Jangan takut Lakukan Fashion ini - Fashion wanita memang sangat luas jangkauannya. Menggunakan pakaian dengan gaya cute, feminin, elegan hingga tomboy, semua bisa dilakukan wanita. Beberapa fashion item pria bisa menjadi pernik fashion Anda yang berkepribadian tangguh dan tomboy. 
Gaya ini memang cukup clean dan modern. Tapi, ada beberapa rules yang perlu Anda lakukan agar Anda tidak salah gaya atau melakukan fashion crime saat menerapkannya. We'll guide you, simak beberapa tips dari kami berikut in

Step 1: Coba Aksesoris Maskulin

Sepatu mokasin dan dasi adalah beberapa jenis fashion item maskulin yang bisa Anda coba. Banyak pernak-pernik aksesoris pria yang masih kompatibel dengan penampilan wanita. Anda tinggal pilih, suka yang sporty, elegan atau gaya ala anak band. Sesuaikan dengan karakter dan event yang akan Anda hadiri.

Step 2: Jangan Takut Main Warna

Inilah bedanya antara pria dengan wanita. Gaya maskulin pria memang bisa warna-warni, namun boleh dibilang terbatas. Lain halnya kalau memang Anda ingin mencoba gaya androgyny, Anda bebas mencoba berbagai warna dan aksesoris. Soft ataupun bold, yang penting tidak keluar jalur dari gaya berpakaian Anda.

Step 3: Padukan Aneka Motif Dan Bahan

Kelebihan memadukan motif dan bahan adalah membuat penampilan Anda proporsional. Bahan yang tebal sebaiknya dipadukan dengan bahan yang ringan. Warna polos sebaiknya padukan dengan motif yang serasi. Salah satu motif pria yang aman untuk gaya wanita adalah kotak-kotak alias tartan dan garis-garis.

Don't #2: Jangan Kedodoran

Anda boleh menggunakan pakaian dengan gaya oversized, tapi hindari pakaian yang kedodoran from top to toe. Oversized adalah gaya modern, biasanya agar seimbang, dipadukan dengan salah satu pakaian yang fit di badan. Misalnya celana palazzo yang dipadukan dengan atasan turtle neck atau batwing top dengan legging motif abstrak. Ini akan lebih baik daripada celana jeans pria super longgar dengan kemeja yang kebesaran. It's a big no no.

Step 4: Celana Pipa Atau Celana Pensil

Untuk sebuah gaya yang maskulin, wanita sebaiknya menggunakan celana pipa atau pensil. Trik ini bisa membuat gaya maskulin Anda terlihat tetap rapi dan simple. Padukan dengan blazer, kemeja dengan dasi pita dan sebagainya. Gaya-gaya maskulin ala pria British banyak yang sesuai dengan wanita.

Step 5: Jangan Lupa Makeup

Setipis apapun, makeup adalah hal yang sangat penting bagi penampilan Anda. Meski Anda bergaya tomboy, Anda tak sedang menjadi pria sepenuhnya. Sedikit polesan makeup akan bisa membantu Anda dalam memberi identitas feminin dalam penampilan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar